Apakah perlu memberikan sampel produk kepada calon konsumen? Pertanyaan ini menjadi salah satu pertanyaan yang diajukan orang yang memulai bisnis terutama bisnis produk konsumsi (consumer goods). Padahal dalam bisnis, promosi merupakan salah satu kegiatan yang penting dan harus dilakukan. Pemberian sampel atau contoh produk kepada konsumen merupakan salah satu cara promosi.
Metode pemberian sampel produk secara gratis memang strategi promosi yang jitu saat mengawali bisnis. Namun, pelaku bisnis juga harus memperhitungkan tingkat efektivitas terhadap jumlah atau nilai produk yang diberikan kepada calon konsumen dengan potensi profit yang didapatkan.
Berikut ini beberapa keuntungan yang bisa kita peroleh dengan memberikan sampel produk kita kepada konsumen.
Memberikan Pengalaman Kepada Konsumen
Sampel produk merupakan contoh miniatur produk yang harus diketahui calon konsumen. Dengan memberi sampel produk akan memberikan pengalaman pada konsumen setelah mencoba atau merasakan produk tersebut.Semakin banyak konsumen yang mengenal dan merasakan contoh produk yang telah diberikan, maka secara otomatis mereka akan membicarakan dan menyebarkan tentang kualitas produk tersebut kepada teman-teman, saudara, kenalan mereka. Semakin banyak orang yang mempercayai kita maka semakin banyak pula orang yang akan berkomentar tentang produk kita.
Mendapatkan Review Langsung Dari Konsumen
Yang tak kalah penting dari pemberian sampel produk adalah mendapatkan review dari konsumen yang telah menerima sampel tersebut. Bagaimana tanggapan konsumen terhadap produksi tersebut, misalkan, tampilan, rasa, kemasan, dan lain sebagainya. Masukan langsung dari konsumen sangatlah penting dalam mengembangkan produk yang dibutuhkan konsumen, dan jangan lupa catat baik-baik review tersebut yang dapat digunakan sebagai riset produk.
Membantu Riset Produk Bisnis
Review konsumen terhadap sampel produk yang telah dibagikan dapat membantu riset pada produk Anda. Hal ini sangat penting sekali buat kemajuan dan langkah perusahaan selanjutnya. Riset berdasarkan review atau tanggapan konsumen akan memberi masukan tentang bagaimana seharusnya produk Anda bisa dibentuk dan disajikan, membuat atribut produk yang sesuai, dan lain sebagainya.
Meningkatkan Kepercayaan Konsumen
Salah satu kegunaan yang bisa dapat diperoleh dengan memberikan sampel produk adalah menciptakan dan menumbuhkan kepercayaan kepada konsumen karena berani memberikan produk. Apalagi jika calon pembeli kita itu adalah para pembeli yang akan membeli produk kita dalam jumlah yang besar, mereka sangat membutuhkan kepastian dari produk yang akan mereka pakai. Kepercayaan konsumen akan menciptakan keputusan pembelian.
Meningkatkan Kualitas Hubungan Bisnis
Pemberian sampel produk-produk baru akan semakin meningkatnya hubungan bisnis antara kita dan pelanggan. Buat mereka terkesan dengan apa yang sudah kita berikan kepada mereka. Berikan mereka sesuatu spesial di hari ulang tahun atau hari spesial yang lain buat mereka, dengan begitu ikatan bisnis anda dan mereka akan semakin kuat dan erat.
Meski pemberian sampel produk melalui beberapa pertimbangan, selain terdapat keuntungan-keuntungan seperti di atas, masih ada manfaat lain yaitu bentuk pemberian gratis ini akan membuat orang lain senang dan perbuatan positif dan setiap perbuatan positif akan berbalik kepada hal yang positif pula.
Pemberian Sampel Produk – Lentera Bisnis